BATULICIN, RK – Terputusnya jalan di Desa Bunati, Kecamatan Angsana akibat pertambangan batubara yang diduga dilakukan PT Anzarwara Satria (PT AS), langsung disikapi Plt Kepala Dinas PUPR Kabupaten Tanah Bumbu Subahansyah ST MT.
Orang nomor satu di Dinas PUPR Tanbu tersebut langsung turun lapangan untuk melihat langsung kondisi jalan yang terputus tersebut, Minggu (23/5) siang.
Subahan mengaku sangat prihatin setelah meninjau secara langsung kondisi jalan yang putus.” Ya, saya prihatin kalau melihat keadaannya seperti ini,” kata Subahan kepada awak media yang tergabung dalam Tim Jurnalis (PJ13) Tanbu.
Namun begitu Subahan menuturkan, pihak PT AS sudah menyampaikan kepadanya akan mengganti rugi atas kerusakan jalan yang diakibatkan penambangan oleh perusahaan mereka.
“Pihak perusahaan bersedia memperbaiki kerusakan jalan akibat pekerjaan tambang yang bersentuhan dengan jalan desa,” ungkap Subahan.
Sementara itu, Kepala Teknik Tambang PT AS, Sugiharto didampingi Manajer Project, Yani saat berada di lokasi mengatakan, pihak perusahaan tetap komitmen untuk perbaikan jalan.
“Kami akan perbaiki jalannya seperti awal. Sementara jalan alternatif kami buatkan dulu, jalan air kita pantau, dan siapkan perawatan, dan standby di lokasi jika ada kerusakan jalan,” ucapnya.
M Zakaria, warga Bunati berharap PT AS konsisten dengan janjinya akan memperbaiki kerusakan jalan di desanya. Bahkan dia bersama warga akan turut memantau aktivitas dan progres perbaikan jalan desa yang rusak itu. “Kami menuntut agar cepat dipebaiki ke posisi awal karena aktivitas warga sangat terganggu,” kata Zakaria.(wan)
Editor: Agus Salim
Di Posting 24/05/2021 12:21 AM by Agus Salim