Trending

Berkas Hampir Lengkap, Rian Zulfikar Kemungkinan Ikut Dilantik 9 September 2024

 

MUDA: Politisi muda Partai Golkar Rian Zulfikar - Foto Dok Nett


RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL- Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarmasin Iwan Ristianto mengatakan, bahwa pihaknya sudah menerima surat dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banjarmasin terkait pengganti Rusbandi, yang merupakan Anggota DPRD Kota Banjarmasin dari Fraksi Partai Golkar yang meninggal dunia beberapa waktu lalu.

Dengan surat resmi dari KPU, artinya parpol sudah menunjuk calon penggantinya. Proses administrasi diprediksi tidak memakan waktu lama.

Sebab proses pergantian yang dilakukan sekretariat mengacu pada Surat Keputusan (SK) yang diterbitkan KPU. 

"Sudah berproses di Pemprov Kalsel," jawabnya.


Dengan cepatnya proses administrasi dari KPU, dirinya optimis perubahan SK rampung sebelum pelantikan.

"Insyaallah yang bersangkutan bisa dilantik bersama dengan anggota dewan terpilih lainnya tanggal 9 September 2024," tegasnya.

Sebelumnya, Ketua KPU Banjarmasin Hj Rusnailah juga mengaku pihaknya sudah menerima surat pemberitahuan dari Partai Golkar terkait pengganti Rusbandi.

Dijelaskan bahwa syarat administrasi pengganti almarhum Rusbandi yang diserahkan Partai Golkar sudah dipenuhi semuanya. 

Penggantinya sendiri adalah Rian Zulfikar yang merupakan putra dari Anggota DPRD Provinsi Kalsel H Dewi Damayanti Said. Rian Zulfikar sendiri pada Pemilu Legislatif lalu memperoleh suara ketiga terbesar diantara Caleg Partai Golkar lainnya di Dapil Banjarmasin Selatan, yaitu sebesar 2.045 suara.

“Syarat untuk pengganti anggota dewan terpilih dari KPU sudah lengkap, tinggal penerbitan perubahan SK yang diproses oleh Tapem Kota Banjarmasin dan Tapem Provinsi Kalsel,” tukasnya.

Sumber: radarbanjarmasin.jawapos.com/nett

Lebih baru Lebih lama