PARIPURNA: Suasana penyampaian tanggapan terkait Raperda APBD 2025 oleh fraksi Gerindra - Foto Dok Mawardi |
RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Fraksi Partai Gerindra menyampaikan tanggapan atas Raperda APBD dan Nota Keuangan tahun 2025, Senin (18/11/2024) pada sidang paripurna DPRD Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Adapun tanggapan Fraksi Gerindra sebagai berikut:
1. Alokasi Anggaran Pendidikan Sebesar 20% dari APBD sesuai amanat UUD 1945, apalagi ditahun 2025 akan ada pemberian makana bergizi gratis untuk anak sekolah, dimana program tersebut akan dilaksanakan di tahun anggaran 2025.
2. Dengan menelaah RAPBD Tahun Anggaran 2025 yang ke depan akan ditetapkan sebagai Paraturan Daerah, Fraksi Gerindra berpendapat ada postur anggaran yang besar sekali tetapi kurang dampaknya dirasakan langsung oleh masyarakat.
3. Besarnya Anggaran untuk pembangunan Kabupaten Kotabaru yang akan dilaksanakan, Fraksi Gerindra pada tahun 2025 menginginkan Presiden menekankan betul bahwa seluruh anggaran negara harus langsung dirasakan, ditujukan untuk kepentingan rakyat.
Hal yang berkaitan langsung kepada peningkatan ekonomi masyarakat menjadi prioritas seperti masalah infrastruktur jalan dimohonkan agar mendapatkan porsi yang lebih besar pada kotabaru daratan kalimantan.
Dengan Anggaran yang sangat besar tentunya akan banyak sekali program-program dan kegiatan yang berkenaan dengan fisik dan non fisik. Diharapkan kegiatan-kegiatan fisik yang pelaksanaanya dengan tender, dilelangkan lebih cepat untuk perencaanaanya diakhir tahun anggaran 2024 sehingga diawal-awal tahun 2025 lelang pelaksanaannya bisa dilaksanakan diawal-awal triwulan pertama tahun anggaran berjalan.
Usulan program pokok pikiran dari hasil reses yang telah dilaksanakan oleh Anggota DPRD Kab.Kotabaru, diharapkan diperhatikan agar jangan sampai tidak terealisasikan oleh dinas atau pun usulan tersebut tidak dalam penganggaran dinas.
Selain tanggapan, Fraksi Gerindra juga memberikan catatan sebagai berikut:
1. Evaluasi kembali anggran yang tertdapat pada dinas pariwisata pemuda dan olahraga, alokasikan untuk program dan kegiatan lainnya yang lebih menyentuh masyarakat.
2. Dari Pagu Anggaran yang terdapat pada Urusan Wajib Pemerintah yang berkenaan dengan bidang pendidikan harus ditambah mengingat pelaksanaan Program Presiden untuk menjalankan Program makan bergizi untuk anak sekolah tentu akan memerlukan anggaran tambahan, saat ini dilakukan rasionalisasi anggaran yang dialokasikan untuk program tersebut. Fraksi Partai Gerindra akan melakukan pengawasan ketat menyangkut program Presiden tersebut.
Penulis: Mawardi