SELEKSI: Seleksi Wawancara dan Seleksi Komputer Penerimaan Tenaga Outsourcing-Pramubakti -Foto dok ATR/BPN HSU |
RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL - Kantor Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara melaksanakan proses Seleksi Wawancara dan Seleksi Komputer pada Kamis (9/1/2025) sebagai bagian dari rangkaian rekrutmen Tenaga Outsourcing-Pramubakti untuk Tahun Anggaran 2025.
Seleksi ini dilakukan dengan tujuan mencari tenaga kerja yang memiliki kompetensi tinggi untuk mendukung berbagai layanan dan operasional di lingkungan Kantor Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen Kantor Pertanahan dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, khususnya dalam mendukung pembangunan Zona Integritas yang sedang berjalan. Dukungan masyarakat melalui program ini diharapkan mampu memperkuat capaian Kantor Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara yang telah ditetapkan sebagai satuan kerja berpredikat Wilayah Tertib Administrasi Berintegritas (WTAB) 2024.
Selain itu, Kantor Pertanahan Hulu Sungai Utara juga memohon dukungan seluruh pihak untuk mencapai predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) 2024. Capaian ini dinilai sebagai langkah strategis dalam mewujudkan pelayanan publik yang bebas dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Kantor Pertanahan Hulu Sungai Utara berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan menciptakan lingkungan kerja yang transparan serta akuntabel.
Sumber: ATR/BPN HSU