Trending

Polres Barsel Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas Lewat Radio

KOMPAK: Kasatlantas Polres Barsel, Iptu Juwito bersama jajaran saat melakukan siaran di RSPD FM - Foto Dok Istimewa 


RILISKALIMANTAN.COM, KALTENG – Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan di jalan, Satlantas Polres Barito Selatan (Barsel) terus menggencarkan edukasi tertib berlalu lintas melalui berbagai media. Salah satu langkah yang diambil adalah melalui siaran di RSPD FM, radio milik Dinas Kominfo setempat.

Kapolres Barsel, AKBP Asep Bangbang Saputra, S.I.K., melalui Kasatlantas Polres Barsel, Iptu Juwito, S.E., M.M., bersama personelnya hadir di RSPD FM untuk menyampaikan imbauan kepada masyarakat.

"Langkah ini merupakan bagian dari Operasi Keselamatan Telabang 2025 yang bertujuan menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) di wilayah Barsel," ujarnya.


Lebih lanjut, Juwito juga menyampaikan bahwa sosialisasi yang intens diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas.

“Dengan gencarnya edukasi dan sosialisasi, kami berharap dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib dalam berlalu lintas sehingga terwujud Kamseltibcar lantas di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus,” imbuhnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menciptakan budaya berlalu lintas yang lebih baik demi keselamatan bersama.

Penulis: Digdo Wardhana  

Lebih baru Lebih lama