![]() |
SOSOK: CEO PS Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman - Foto Dok Istimewa |
RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Performa gemilang PS Barito Putera di putaran kedua Liga 1 Indonesia 2024/2025 tak lepas dari sentuhan pelatih anyar mereka, Vitor Tinoco. Di bawah arahannya, Laskar Antasari tampil lebih solid, terutama berkat kontribusi para pemain asing.
Namun, keberhasilan ini justru menghadirkan tantangan besar di akhir musim. Sejumlah pilar utama tim terancam hengkang, termasuk Lucas Morelatto. Gelandang asal Brasil itu telah mengoleksi 7 gol dan 2 assist dalam 24 laga, membuatnya diminati oleh klub-klub lain, baik dari dalam negeri maupun luar.
Kabar mengenai ketertarikan klub lain terhadap Morelatto disampaikan melalui unggahan akun Instagram @liga_dagelann pada Kamis, 6 Maret 2025.
“Breaking News Lucas Morelatto musim ini bersama Barito Putera mencatatkan 7 Gol & 2 Assist dari 24 Match. Morelatto saat ini diminati 3 klub dari Indonesia, 1 klub dari Thailand & 1 dari Malaysia,” tulis akun tersebut.
Bukan hanya Morelatto yang berpotensi hengkang. Berdasarkan data Transfermarkt, ada lima pemain Barito Putera yang kontraknya akan segera habis setelah Liga 1 2024 berakhir.
Tiga pemain asing yang menjadi tulang punggung tim, yakni Renan Alves, Matias Mier, dan Anderson Nascimento, akan berstatus bebas transfer pada 31 Mei 2025. Sementara itu, gelandang senior Bayu Pradana juga berada dalam situasi yang sama. Adapun Natanael Siringoringo memiliki kontrak sedikit lebih panjang hingga 30 Juni 2025.
Jika manajemen Barito Putera ingin menjaga stabilitas tim di musim mendatang, langkah cepat dan strategis harus segera diambil untuk mempertahankan para pemain kunci dari incaran klub lain.
Sumber: viva.co.id