RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL- Forum Wartawan Ekonomi (FWE) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) kembali berkolaborasi dengan Ciputra Group dalam rangka menebar manfaat untuk masyarakat pra sejahtera disekitar proyek perumahan Ciputra di Kabupaten Banjar.
Kali ini kegiatan sembako murah dan pembagian sembako gratis oleh FWE Kalsel digelar, jumat (28/2/2025) lalu, tepat disamping kawasan Perumahan Citra Garden, di JL A Yani KM 6,8, GG Ratu Wangi, Kecamatan Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Provinsi Kalsel.
Ada ratusan sembako murah dan puluhan sembako gratis yang dibagikan dalam kegiatan tersebut.
"Totalnya ada kurang lebih 2.000 sembako murah yang kita jual ke masyarakat dengan subsidi Rp11.000 - Rp15.000 perpaketnya. Kalau sembako gratis ada ratusan yang sudah kita bagikan, khususnya untuk masyarakat pra sejahtera," ujar Sekretaris FWE Kalsel Afdianoor Rahmanata.
Dalam kesempatan ini dirinya pun berterimakasih atas dukungan mitra kerja sehingga kegiatan rutin FWE Kalsel setiap kali momen Ramadan dapat terlaksana dengan baik.
"Khususnya mitra kerja seperti Ciputra Group yang memang rutin setiap tahunnya berkolaborasi dengan FWE Kalsel untuk melaksanakan kegiatan sosial sembako murah dan gratis," tambahnya.
FWE Kalsel sendiri berkomitmen untuk terus melaksanakan berbagai kegiatan sosial, khususnya untuk membantu masyarakat pra sejahtera yang memerlukan bantuan.
"Karena kami tidak hanya ingin memberikan kontribusi dari sisi pemberitaan saja, tapi juga ingin terlibat aktif dalam kemajuan ekonomi banua melalui berbagai kegiatan yang kami gelar," timpalnya.
Sementara itu, Agus, salah satu warga penerima sembako gratis mengaku bersyukur bisa mendapatkan paket sembako gratis dari FWE Kalsel.
"Lumayan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari selama ramadan. Apalagi saat ini memang Harga kebutuhan pokok sedang naik," tukasnya.
Penulis: Aboe