Trending

Polres Banjarbaru Bagikan Ratusan Takjil untuk Masyarakat

BERBAGI: Jajaran Propam Polres Banjarbaru membagikan takjil kepada masyarakat - Foto Dok Humas Polres 

RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Melalui semangat berbagi di bulan suci Ramadhan, Kepolisian Resor (Polres) Kota Banjarbaru melalui jajaran Propam yang dipimpin oleh AKP Haviz Rusdin melakukan pembagian takjil kepada masyarakat.

Aksi sosial ini berlangsung di bundaran PDAM Kelurahan Mentaos, Kecamatan Banjarbaru Utara, Kota Banjarbaru, Kamis (13/3/2025).

Kasi Propam AKP Haviz Rusdin, melalui Kasi Humas Ipda Kardi Gunadi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan pimpinan Polri.

"Pembagian Takjil buka puasa oleh Propam merupakan tindak lanjut dari perintah pimpinan Polri agar Polri selalu dekat dengan masyarakat," ujarnya.


Sebanyak 200 bungkus takjil disiapkan dan dibagikan kepada pengendara sepeda motor yang melintas di lokasi tersebut. Aksi ini bukan hanya sekadar berbagi rezeki, tetapi juga sebagai bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat.

Selain memberikan manfaat bagi warga yang sedang berpuasa, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat.

"Kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat, diharapkan inisiatif baik ini dapat terus dilaksanakan, sebagai bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat," tutup Kasi Humas.

Dengan demikian, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan Ramadhan tetap aman dan kondusif.

Penulis: H Faidur

Lebih baru Lebih lama