Trending

Welber Jardim: Pemuda Kelahiran Banjarmasin yang Mengukir Sejarah di Sao Paulo FC

TANDA TANGAN: Welber Jardim didampingi keluarga saat menandatangani kontrak bersama Sao Paulo FC - Foto Dok Welber Jardim

RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Masyarakat Kalimantan Selatan, khususnya Banjarmasin, punya alasan untuk berbangga. Salah satu putra daerah, Welber Jardim, resmi menandatangani kontrak profesional dengan klub raksasa Brasil, Sao Paulo FC.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya @welber07official yang dilansir pada Senin (10/3/2025), ia membagikan momen bersejarah dalam kariernya.

“Hari yang istimewa, di mana saya menandatangani kontrak profesional pertama saya bersama Sao Paulo,” tulisnya.


Dalam unggahan tersebut, ia juga mengungkapkan rasa syukur atas perjalanan panjang yang telah ditempuh hingga mencapai titik ini.

“Banyak kenangan yang muncul, tentang perjuangan dan orang-orang yang telah membantu saya sampai di sini. Saya sangat berterima kasih kepada semua yang telah mendukung, baik secara langsung maupun tidak langsung,” tambahnya.

Ia pun menegaskan bahwa kerja kerasnya tidak akan berhenti di sini, dan menyerahkan segalanya kepada proses yang alami.

Nama Welber Jardim bukanlah sosok asing di sepak bola Indonesia. Ia adalah putra dari Elisangelo Jardim de Jesus, mantan pemain Persiba Balikpapan asal Brasil, dan ibunya, Lielyana Halim, berasal dari Banjarmasin.

Sejak usia lima tahun, ia pindah ke Brasil bersama keluarganya, lalu menapaki jalur sepak bola di akademi Palmeiras U-10 sebelum bergabung dengan akademi Sao Paulo FC pada 2018.

Di level internasional, Welber telah mencatatkan prestasi membanggakan. Ia sukses membawa timnya menjuarai beberapa turnamen muda bergengsi dunia, seperti Gothia Cup 2019 di Swedia, Dana Cup 2019 di Denmark, dan Piala Adidas Maladewis 2019 di Prancis.

Ia juga sempat membela Timnas Indonesia Junior di Piala Dunia U-17 2023 dan berlanjut ke Timnas U-20 dalam Piala Asia U-20 2025.

Kini, dengan status sebagai pemain profesional Sao Paulo FC, jalan Welber menuju panggung sepak bola dunia semakin terbuka lebar. Masyarakat Indonesia, terutama Banjarmasin, menanti kiprah pemuda berbakat ini dalam mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.

Penulis: H Faidur

Lebih baru Lebih lama