![]() |
BICARA: Pj. Wali Kota Banjarbaru, H. Subhan Nor Yaumil, didampingi Ketua DPRD Banjarbaru, Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, usai pelaksanaan paripurna istimewa - Foto Dok H Faidur |
RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Kota Banjarbaru resmi memasuki usia ke-26 pada 20 April 2025. Dalam momentum hari jadi ini, berbagai prestasi dibanggakan, khususnya dalam sektor pelayanan publik.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Banjarbaru, H. Subhan Nor Yaumil, dalam rapat paripurna istimewa di di Graha Paripurna DPRD Banjarbaru, Rabu (23/4/2025).
“Kota Banjarbaru juga menerima penghargaan dari KemenPAN RB untuk pelayanan publik terbaik,” ungkap Subhan.
Sementara, Ketua DPRD Banjarbaru, Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, turut mengapresiasi capaian ini. Ia menilai kemajuan ini perlu dijaga di tengah upaya digitalisasi di berbagai sektor.
“Harapannya integritas terjaga dalam peningkatan pelayanan masyarakat,” ujarnya.
Peringatan Harjad ke-26 ini mengusung tema Banjarbaru Bahimat, Bakuat, Barakat. Subhan berharap tema ini menjadi motivasi bersama.
“Dengan tema ini, mudah-mudahan menjadi kota yang kuat, kota yang berkat, masyarakatnya bahimat untuk memajukan Kota Banjarbaru sebagai Ibu Kota Kalsel,” imbuh Subhan.
Penulis: H Faidur