Trending

Bupati Kapuas Buka Konferensi PGRI: Dorong Kolaborasi dan Penguatan Peran Guru di Era Digital

APRESIASI: Bupati Kapuas, H. Muhammad Wiyatno, menerima plakat dari jajaran pengurus PGRI Kapuas - Foto Dok Istimewa

RILISKALIMANTAN.COM, KALTENG – Komitmen terhadap peningkatan mutu pendidikan kembali ditegaskan oleh Bupati Kapuas, H. Muhammad Wiyatno, saat membuka Konferensi Kabupaten Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kapuas Masa Bakti XXIII Tahun 2025-2030, di Aula Dinas Pendidikan Kapuas, Kamis (24/4/2025).

Di hadapan ratusan guru dari seluruh kecamatan, Wiyatno menyampaikan apresiasi terhadap peran strategis yang terus diemban oleh PGRI dalam mengawal kemajuan pendidikan di daerah. Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, tenaga pendidik, dan organisasi profesi dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang inklusif dan berdaya saing.

“Melalui konferensi ini, saya berharap PGRI dapat menghasilkan kepengurusan yang solid, program kerja yang relevan serta terus berkomitmen dalam meningkatkan kompetensi dan kesejahteraan guru di Kabupaten Kapuas,” ujarnya.


Wiyatno menilai konferensi lima tahunan ini bukan sekadar agenda organisasi, namun juga momentum untuk memperkuat barisan dalam menghadapi tantangan pendidikan di era digitalisasi dan globalisasi. Ia mengatakan, adaptasi terhadap perkembangan zaman menjadi kunci agar guru tetap relevan dan mampu mendidik generasi masa depan.

“Konferensi ini adalah bentuk tanggung jawab organisasi dalam menjaga keberlanjutan perjuangan guru, serta sebagai langkah dalam menyongsong tantangan dunia pendidikan di era digital dan globalisasi,” imbuhnya.

Kegiatan ini turut menjadi forum konsolidasi dan evaluasi menyeluruh terhadap capaian program sebelumnya, serta menjadi landasan penyusunan strategi dan kebijakan baru di tubuh organisasi PGRI Kabupaten Kapuas.

Kegiatan ini dihadiri pengurus PGRI dari seluruh kecamatan, pejabat Dinas Pendidikan, serta para guru, suasana konferensi berlangsung dinamis dan penuh antusiasme. Semangat untuk terus berkarya demi kemajuan pendidikan terlihat kuat dari wajah-wajah para peserta yang hadir.

Penulis: Agus 

Lebih baru Lebih lama