![]() |
KERJA KERAS: Garuda Muda diharapkan bisa menorehkan hasil positif dengan Yaman untuk menjaga peluang lolos di Piala Dunia U-17 2025 - Foto Dok Nett |
RILISKALIMANTAN.COM, JAKARTA- Duel Timnas Indonesia U-17 vs Yaman dalam laga Piala Asia U-17 2025 akan disiarkan langsung hari ini, Senin (7/4/2025).
Pertandingan Indonesia vs Yaman yang berlangsung di Stadion Pangeran Abdullah Al Faisal akan disiarkan stasiun televisi RCTI pada pukul 22:00 WIB.
Laga kedua di Grup C ini krusial bagi kedua tim. Pemenang pertandingan nanti memiliki kans yang terbuka lolos ke Piala Dunia U-17 2025 yang berlangsung di Qatar, November mendatang.
Kemenangan atas runner up edisi sebelumnya, Korea Selatan, menjadi modal penting bagi Timnas U-17 dalam menghadapi Yaman.
Akan tetapi, pertandingan ini juga tidak akan mudah untuk Garuda Muda. Yaman pun mendapatkan hasil yang baik di laga pertama usai menggulung Afghanistan 2-0.
Penyelesaian akhir masih menjadi sorotan bagi Timnas Indonesia. Tanpa finishing yang baik, Tim Merah Putih bakal kesulitan menang.
Karena itu, Evandra Florasta dan kawan-kawan dituntut jeli dan cermat dalam memanfaatkan peluang menjadi gol.
Berbicara rekor pertemuan dengan Yaman, Timnas Indonesia mempunyai catatan bagus dengan tidak terkalahkan.
Dalam Kualifikasi Piala Asia U-20, Indonesia mengimbangi Yaman 1-1 di Jakarta, September 2024. Kemudian Indonesia kembali bentrok dengan Yaman di Piala Asia U-20 dengan hasil imbang 0-0, Februari 2025.
Sumber: CNN Indonesia