Trending

Komisi IV DPRD Kalsel Lakukan Monitoring ke Puskesmas Bati-Bati

 DISKUSI: Komisi IV DPRD Provinsi Kalsel saat melakukan monitoring ke Puskesmas Bati-Bati di Kabupaten Tala - Foto Dok dprdkalselprov.id

DISKUSI: Komisi IV DPRD Provinsi Kalsel saat melakukan monitoring ke Puskesmas Bati-Bati di Kabupaten Tala - Foto Dok dprdkalselprov.id


RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL- Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan monitoring ke Puskesmas Bati-Bati di Kabupaten Tanah Laut (Tala) untuk mengevaluasi kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan. 

Tujuan monitoring ini adalah untuk memastikan bahwa Puskesmas Bati-Bati telah memenuhi standar pelayanan kesehatan yang baik.

Menurut Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kalsel Jihan Hanifha, monitoring ini dilakukan untuk memastikan bahwa masyarakat di Kabupaten Tala mendapatkan pelayanan kesehatan yang memadai. 

Dalam monitoring tersebut, Komisi IV DPRD Provinsi Kalsel juga melakukan pertemuan dengan Kepala Puskesmas Bati-Bati dan petugas kesehatan lainnya untuk membahas tentang ketersediaan obat-obatan, peralatan kesehatan, dan kualitas pelayanan.

Dalam kesempatan itu, Plt. Kepala Puskesmas Bati-Bati Supiani, menyampaikan bahwa beberapa permasalahan yang dihadapi oleh Puskesmas Bati-Bati adalah keterbatasan sumber daya manusia seperti dokter spesialis dan tenaga ahli juga keterbatasan peralatan kesehatan. 

“Kami berharap bahwa dengan monitoring ini komisi IV dapat membantu puskesmas kami ini menjadi lebih baik dalam melayani masyarakat khususnya di Desa Bati-Bati dengan peralatan yang memadai dan sumber daya yang mendukung,” ungkapnya.


Sementara itu, Anggota Komisi IV DPRD Kalsel Gusti Miftahul Chotimah atau yang akrab disapa Ema, menyampaikan bahwa pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Tala dengan lebih intensif dan efektif. 

“Kami akan memastikan bahwa masyarakat di daerah ini mendapatkan pelayanan kesehatan yang memadai dan berkualitas,” jelasnya.

Dirinya juga menambahkan pihaknya akan memanggil dinas kesehatan Provinsi Kalsel terkait bantuan alkes untuk puskemas Bati-Bati.

Sumber: dprdkalselprov.id

Lebih baru Lebih lama