Trending

MPP Banjarbaru Dikunjungi Wamen PANRB, Jadi Contoh Pelayanan Publik Berkualitas

KUNJUNGAN: Wamen PANRB, Purwadi Arianto, didampingi Pj. Wali Kota Banjarbaru, Subhan Nor Youmil, saat mengunjungi MPP Banjarbaru - Foto Dok H Faidur 

RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL – Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Banjarbaru mendapat kehormatan dengan kedatangan Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Purwadi Arianto, Kamis (17/4/2025).

Kunjungan tersebut menjadi bagian dari kegiatan pemantauan dan evaluasi pelayanan publik di daerah, sebagai upaya percepatan reformasi birokrasi serta peningkatan mutu layanan kepada masyarakat.

Wamen Purwadi disambut langsung oleh Pj Wali Kota Banjarbaru, Subhan Nor Youmil, bersama Kepala DPMPTSP Banjarbaru, Bambang Supriyanto.

Dalam agenda tersebut, Wamen Purwadi melakukan peninjauan langsung terhadap fasilitas dan jenis layanan yang disediakan MPP, yang saat ini mencakup 33 tenant dari 31 instansi.

Saat meninjau, tampak Wamen Purwadi berdialog akrab dengan petugas dan warga yang tengah mengakses layanan. Ia mengapresiasi langkah integrasi dan inovasi pelayanan publik yang dilakukan Pemerintah Kota Banjarbaru.

“Dengan semangat yang proaktif dan partnership tentunya dapat terus menambah instansi-instansi yang bisa berkolaborasi. Biar nantinya akan dapat memberikan pelayanan yang lebih lagi kepada masyarakat,” ucapnya.


Wamen Purwadi juga menyatakan keyakinannya bahwa MPP Banjarbaru adalah bentuk nyata kemajuan pelayanan publik di daerah. Ia berharap pola seperti ini bisa direplikasi di wilayah lain.

“Ini akan menjadi contoh buat Kota/Kabupaten lainnya untuk disimulasikan. Beberapa masyarakat saya tanya mereka sangat puas pelayanan disini, karena pelayanan cepat, tempatnya bagus, lengkap. Tentunya saya apresiasi kepada Wali Kota yang sudah menyediakan tempat ini untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,” tuturnya.

Dengan dukungan pemerintah pusat dan daerah, MPP Kota Banjarbaru diharapkan terus menjadi tolok ukur pelayanan publik yang prima di Kalimantan Selatan, serta mendorong hadirnya layanan yang semakin responsif, inklusif, dan membahagiakan masyarakat.

Penulis: H Faidur 

Lebih baru Lebih lama