Trending

Rapat Internal Bahas Penanganan Benturan Kepentingan, Wujudkan Pelayanan Publik Bebas Korupsi

 

SINERGI PEGAWAI DAN PIMPINAN: Rapat Internal Kantah HSU fokuskan pada budaya kerja berintegritas -Foto dok ATR/BPN HSU
 

RILISKALIMANTAN.COM, KALSEL - Dalam rangka memperkuat budaya kerja berintegritas dan menciptakan pelayanan publik yang bersih serta bebas dari konflik kepentingan dan korupsi, Kantor Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara pada Rabu (09/03/2025) menggelar rapat internal strategis.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh jajaran pimpinan dan dihadiri oleh seluruh pegawai. Fokus utama dalam rapat ini adalah peningkatan pemahaman terhadap potensi benturan kepentingan dalam pelaksanaan tugas, serta upaya preventif dan solutif dalam penanganannya secara profesional dan bertanggung jawab.

Rapat ini menjadi langkah konkret dalam mendukung pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Penanganan konflik kepentingan ditekankan bukan sekadar kewajiban administratif, tetapi sebagai bagian dari transformasi budaya kerja yang transparan dan akuntabel.

Melalui forum ini, seluruh jajaran pegawai diharapkan semakin waspada terhadap potensi penyimpangan serta menjadikan etika pelayanan publik sebagai panduan utama dalam menjalankan tugas. Kantor Pertanahan Hulu Sungai Utara berkomitmen untuk terus memperkuat sistem pengawasan internal, sekaligus menjadi contoh satuan kerja yang menjunjung tinggi nilai-nilai integritas dan profesionalisme.

Sumber: ATR/BPN HSU

Lebih baru Lebih lama